Journalistic
Journalistic
![1590061](https://himasiera-orm.ipb.ac.id/wp-content/uploads/2024/09/1590061-scaled.jpg)
Journalistic (JR) adalah divisi yang bergerak dalam bidang jurnalistik seperti reporter, penulisan berita, dan penyajian berita secara berkala. Output dari divisi ini berupa informasi dan berita yang dipublikasi dalam berbagai media penerbitan baik di dalam maupun di luar HIMASIERA.
Program Kerja
HIMBRENEWS
HIMASIERA Breaking News merupakan program kerja kolaborasi antara Divisi Journalistic, Broadcasting, dan Photography and Cinematography. Kegiatan berupa rupakan berita ringan yang ditulis oleh anggota divisi Jourrnalistic yang menangkat isu-isu hangat yang hasilnya berupa artikel dan video yang diterbitkan dalam website dan Instagram HIMASIERA.
I-Magz
I-Magz adalah majalah interaktif yang didalamnya membahas mengenai pengalaman dan motivasi dari mahasiswa SKPM, tips dan trik, jadwal program kerja HIMASIERA, dan games. I-Magz terdiri dari 3 episode yang akan diposting di Instagram @himasiera.
MASA: Media Sastra
Program kerja kolaborasi antara Divisi Journalistic, Broadcasting, dan Photography and Cinematography, memuat konten sastra yang dikemas dengan memerhatikan segi estetika audio dan visual. Karya-karya sastra yang ditampilkan merupakan hasil karya dari pengurus HIMASIERA maupun mahasiswa SKPM secara umum yang dapat berupa puisi atau prosa.
MICOM
MICOM (Microblog & Comic) adalah komik interaktif yang di dalamnya terdapat microblog berisi pembahasan mengenai tips dan trik perkuliahan dan isu menarik seputar jurusan SKPM. MICOM terdiri dari 9 episode yang akan diposting di Instagram @himasiera setiap tanggal 3.
Mading HIMASIERA
Mading HIMASIERA merupakan kegiatan membagikan seputar informasi dan hiburan seputar kegiatan HIMASIERA, SKPM, IPB University, dan umum yang dikemas dalam bentuk majalah dinding.
Pelatin
Pelatihan Internal (Pelatin) merupakan program kerja divisi yang bertujuan untuk melatih pengembangan soft skill para anggota divisi Journalistic. Harapannya anggota divisi dapat mengaplikasikan hasil pelatihan untuk pengembangan diri dan keterampilan individu.
Tabloid SKPM
Program kerja antara Divisi Journalistic dan Advertising and Multimedia. Tabloid KPM merupakan sebuah buku panduan bagi mahasiswa yang baru saja memasuki departemen, yang didalamnya berisi informasi terkait departemen KPM.
Vertolistic
Rangkaian kegiatan berupa seminar dan pelatihan hardskill dan softskill untuk menambah kompetensi komunikasi dan pengembangan masyarakat pengurus dan anggota HIMASIERA dengan melakukan pelatihan secara langsung oleh para ahli di bidangnya melalui kegiatan-kegiatan yang bekerjasama dengan pihak eksternal yang diselenggarakan oleh divisi Advertising and Multimedia, Broadcasting, Journalistic, Photography and Cinematography.